Apa itu realitas campuran?
Realitas campuran (MR) adalah teknologi baru yang memadukan realitas virtual (VR) dan realitas berimbuh (AR). Headset realitas campuran seperti Microsoft HoloLens membuka peluang di dunia game untuk pengalaman realitas campuran. Layar yang dipasang di kepala menyertakan kamera yang terus memetakan lingkungan si pemakai. Ketika Anda memainkan game yang dibuat untuk perangkat ini, karakter bisa berjalan mengelilingi dunia fisik di mana Anda berada dan bahkan bisa duduk di sofa Anda.