Ubah kreasi konten di seluruh perusahaan dengan AI generatif.

Selalu penuhi permintaan yang makin meroket atas konten dan kampanye yang dapat memukau pelanggan dan mendorong hasil bisnis. Jelajahi perangkat lunak kreatif kelas dunia Adobe dan AI generatif Adobe Firefly.
Dipercaya oleh merek-merek terkemuka dunia.



https://main--cc--adobecom.hlx.page/cc-shared/assets/img/logos/svg/ibm-logo.svg
IBM mencatat peningkatan produktivitas 10x untuk 1.600 desainernya dan peningkatan keterlibatan sebanyak 26x dengan aset yang dihasilkan oleh Firefly.
--- #b6b6b6



https://main--cc--adobecom.hlx.page/cc-shared/assets/img/logos/svg/gatorade-32.svg
Gatorade menciptakan lebih dari 200.000 aset dalam waktu kurang dari 2 minggu, menghadirkan pengalaman yang dipersonalisasi dengan Layanan Firefly.
--- #b6b6b6



https://main--cc--adobecom.hlx.page/cc-shared/assets/img/logos/svg/ipg.svg
IPG merancang dan mengembangkan identitas merek baru dengan Firefly dan Model Kustom, mengurangi waktu untuk membuat variasi karakter baru hingga 5x.
--- #b6b6b6



https://main--cc--adobecom.hlx.page/cc-shared/assets/img/logos/svg/dentsu.svg
Dentsu menciptakan konten yang konsisten di 145 pasar dengan Adobe Express, mempercepat pengiriman hingga 70%.
--- #b6b6b6
Jelajahi solusi kreatif Adobe untuk perusahaan modern.
Optimalkan potensi kreativitas, hasilkan lebih banyak dalam waktu singkat, dan pertahankan konsistensi merek di seluruh tim serta kanal.
Persenjatai tim kreatif dengan Adobe Creative Cloud.
Dengan Firefly yang terintegrasi dalam aplikasi desktop Creative Cloud, tim kreatif dapat menghasilkan lebih banyak ide dengan lebih cepat dan meningkatkan kecepatan pemasaran sembari mempertahankan kontrol materi iklan. Gunakan fitur baru Teks ke Video untuk dengan mudah membuat klip video menakjubkan dari perintah teks atau gambar sederhana, lalu sempurnakan hasilnya dengan memilih sudut pandang, gerakan, dan gaya kamera.


Skalakan produksi variasi aset dengan Layanan Firefly.
Buat produksi variasi berkualitas tinggi menjadi otomatis untuk berbagai audiens, kanal, dan pasar dengan Layanan Firefly — sekumpulan API Firefly dan Creative Cloud. Terus skalakan konten khusus merek dengan Model Kustom yang dilatih menggunakan gaya, gambar, dan produk Anda. Sempurnakan aset-aset tersebut dengan mudah di Creative Cloud dan Adobe Express.
Berdayakan pelaku pemasaran untuk menghasilkan konten sesuai merek dengan Adobe Express.
Buat agar tim Pemasaran dan tim lain dapat menciptakan konten memukau yang aman untuk bisnis, yang meliputi gambar, video, animasi, dan presentasi. Tim dapat dengan mudah me-remix, mengubah ukuran, dan melokalkan aset yang siap produksi agar sesuai dengan kebutuhan menggunakan fitur AI generatif yang didukung oleh Firefly. Templat yang terkunci dengan panduan dan kit merek menjaga konsistensi segala aset, dan integrasi Creative Cloud membuat kolaborasi menjadi sederhana.

Telusuri perbedaan Firefly.
Sebagai yang terdepan dalam teknologi kreatif, Adobe merupakan mitra yang bisa Anda percaya guna membantu Anda mempercepat pembuatan ide dan menskalakan produksi konten di seluruh perusahaan Anda dengan AI generatif. Cari tahu keuntungan menempatkan Firefly di pusat alur kerja konten Anda. Pelajari selengkapnya tentang Firefly untuk perusahaan.
Lihat bagaimana fungsi ini bekerja.



https://main--cc--adobecom.hlx.page/cc-shared/assets/img/product-icons/svg/experience-cloud-40.svg
Solusi kreatif Adobe untuk perusahaan merupakan bagian dari Adobe GenStudio.
Wawasan pakar
Adobe di Fast Company
Dari Playground hingga Produksi: Cara Mulai Cepat Transformasi Konten dengan AI Generatif
oleh Kenneth Reisman
BCG dan Adobe
Cara GenAI membentuk Kreativitas dalam Pemasaran
oleh Matthew Kropp, Alex Baxter, Rob Fagnani, dan Kenneth Reisman
IDC
Melampaui Batas Manusia: Masa Depan Konten Kreatif dengan GenAI Inside
oleh Marci Maddox
Komentar dari para analis.

"Ini bukan skenario coba-coba selama enam bulan…. Fakta bahwa banyak alat Adobe tersedia secara umum sangat membantu bagi perusahaan yang ragu untuk menggunakan alat pengalaman digital baru karena khawatir alat tersebut tidak siap dari segi keamanan atau privasi.”
Liz Miller, Maret 2024, Constellation Research

“Adobe sejauh ini sudah sangat berhasil. Adobe benar-benar menggambarkan visi untuk masa depan dengan mengembangkan layanan AI generatif yang dapat digunakan secara komersial.”
Jay Pattisall, Maret 2024, Forrester Research


